Berikut ini adalah beberapa tips agar anda bisa cepat tinggi. Dan yang pasti tinggi ideal yang anada inginkan. Check it out :
1.Makan makanan yang mengandung gizi yang diperlukan untuk pertumbuhan.
Makanan adalah salah satu faktor yang sangat berpengaruh dalam pertumbuhan badan seseorang, Mengapa? karena didalam makanan yang kita konsumsi mengandung zat-zat yang diperlukan dalam proses pertumbuhan. Misalnya vitamin D yang mempengaruhi pertumbuhan tulang-tulang kita. Jadi, usahakan untuk makan makanan bergizi 4 sehat 5 sempurna.
2.Berolahraga teratur.
Faktor kedua yang mempengaruhi pertumbuhan badan adalah olahraga. Tidak setiap jenis olahraga berdampak ke pertumbuhan badan kita. Olahraga yang disarankan seperti renang, basket, dan badminton. Lompat tali juga termasuk, bedanya ini bisa anda lakukan tanpa anda berlatih terlebih dahulu.
3.Minum minuman berkalsium tinggi.
Minuman yang sangat disarankan dalam proses pertumbuhan adalah susu berkalsium tinggi seperti susu segar asli. Bagi anda yang tidak suka minum susu, biasakan ya. Kalau tidak doyan juga, buat susu sesuai style yang anda sukai. Maksudnya gimana? Begini, buatlah susu yang lain dari yang biasanya. Misalnya, jika susu biasanya hangat(dan anda tidak suka), buat susu yang dingin dan sesuai selera anda.
4.Minum suplemen penambah tinggi.
Untuk mendukung makanan dan olahraga yang telah anda lakukan, silahkan minum suplemen yang mengandung zat-zat yang diperlukan tubuh. Suplemen sangat membantu dan juga berperan dalam hal meninggikan badan. Tapi pilih suplemen yang benar - benar terbukti untuk meninggikan badan, jangan yang sembarangan suplemen.
5. Mengatur pola tidur
Tidur sangatlah penting untuk pertumbuhan badan. Tidur yang cukup selama 8 jam sehari terbukti efektif. Mengapa? Karena saat tidur itulah tubuh kita bertambah tinggi. Jadi, jangan terlalu sering untuk begadang. Dan kalau bisa ya tidak usah begadang sama sekali.
Itulah beberapa tips yang mungkin bisa anda ikuti agar memiliki tinggi badan yang idela dan anda inginkan, semoga bermanfaat :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar